Menyatu dengan Masyarakat, Polres Cilegon Tebar Kepedulian di HUT Bhayangkara
- byBRINA
- June 13, 2025

Cilegon,
13 Juni 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT)
Bhayangkara ke-79, Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan kegiatan
bakti sosial yang berlangsung di wilayah hukum Polsek Purwakarta pada
Jumat pagi, 13 Juni 2025 pukul 08.00 WIB.
Kegiatan
ini dipimpin langsung oleh Kapolres Cilegon, AKBP Kemas Indra
Natanegara, S.H., S.I.K., M.Si., selaku penanggung jawab kegiatan. Turut
hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Cilegon Kompol Rifki Seftirian
Yusuf, S.I.K., M.H., serta para pejabat utama dan personel Polres
Cilegon.
Adapun pejabat yang hadir antara lain:
Kabag Log Kompol Chotidjah, S.H.
Kasat Samapta AKP Agus Hendratno
Kasat Obvit Polres Cilegon IPTU Dr. Yogie Fahrisal, S.H., M.M., C.H.C., Ldp., C.L.A.
Kapolsek Purwakarta IPTU Sukanda, S.M.
Kasat Tahti IPTU Haris Surahman
Kasi Humas AKP Sigit Darmawan
KBO Sat Intelkam IPTU Imam Mariono
KBO Sat Binmas IPTU Mamun Efendi, S.H.
Kasi Keu IPDA Tatang Taftazni, S.E.
Serta personel Polres Cilegon lainnya
Kegiatan
diawali dengan bakti sosial berupa pembersihan di Masjid Jami Baitul
Muslimin serta kompleks makam warga yang berada di Lingkungan Kubang
Kutu RT 002 RW 003, Kelurahan Kebon Dalem, Kecamatan Purwakarta.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat sebagai bentuk
kepedulian Polri terhadap lingkungan dan tempat ibadah.
Kapolres
Cilegon beserta jajaran melanjutkan kegiatan dengan melakukan kunjungan
ke kediaman Purnawirawan Polri AKBP Titin Sutinah di Jalan Kiradil I,
Lingkungan Kubang Wuluh, Kelurahan Kebon Dalem. Dalam kesempatan
tersebut, diberikan bingkisan sebagai wujud penghormatan atas jasa dan
pengabdian beliau semasa aktif berdinas di Kepolisian.
Kegiatan
dilanjutkan dengan kunjungan silaturahmi ke rumah Purnawirawan Polri
Kompol (Purn) Moch. Sujatna, yang beralamat di Perumahan Padang Golf,
Kelurahan Kebon Dalem. Kegiatan berlangsung dalam suasana kekeluargaan
dan penuh penghargaan terhadap para sesepuh Polri.
Melalui
kegiatan ini, Polres Cilegon menunjukkan komitmennya untuk terus dekat
dengan masyarakat dan menjunjung tinggi nilai-nilai kekeluargaan serta
penghargaan kepada para purnawirawan. Semangat pengabdian dan pelayanan
menjadi ruh dalam memperingati HUT Bhayangkara ke-79 tahun ini.